Tempatnya Para K-Pop

Chen baru-baru ini memposting tentang keputusannya untuk gak lagi mau menerima hardiah dari para fans di situs resmi EXO-L. Wah kenapa s...

Fans Jangan Lagi Beri Hadiah ke Chen EXO, Ini Alasannya!

Chen baru-baru ini memposting tentang keputusannya untuk gak lagi mau menerima hardiah dari para fans di situs resmi EXO-L. Wah kenapa sih oppa??
Doi menuliskan,
Gimana EXO-L, musim panasnya nyenengin gak? Kabarku baik aja nih, dan sekarang lagi siapin konser bareng anak-anak EXO yang lain. Makasih banget buat semuanya karena EXO-L udah dukung kita selama ini, kasih semangat, dan selalu inget semua perayaan dan ulang tahun kita; tapi ada satu hal yang pengen aku sampaiin kali ini. Mulai sekarang kayaknya aku cuma akan terima cinta dari kalian aja. Kalian mungkin bakal kecewa, tapi tiba-tiba aja aku merasa menyesal telah menerima hadiah dari kalian semua. Aku pengen nunjukkin ke semuanya kalau aku pengen gunain semua hadiah dengan sebaik-baiknya dan kusimpan dengan baik, tapi ternyata hal itu gak gampang. Aku yakin kalau beberapa fans mungkin berpikir aku suka banget dengan beberapa hadiah dan gak suka dengan beberapa hadiah yang lain. Jadi, aku mengambil kesimpulan ini. Aku memutuskan hal ini karena aku tahu banget kalau aku harus bersyukur dengan semua hadiah yang udah kalian kasih dan semuanya pasti punya arti yang spesial. Aku bisa rasain setiap cinta yang kalian kasih saat aku lagi manggung, dan aku bisa rasain itu lewat suara  dukungan kalian ke kami (EXO). Jadi jangan sedih atau kecewa ya, dan please untuk terus jadi fans yang kami cintai.”
Wah, panjang juga ya curhatannya si Chen. Pada intinya sih mungkin doi bingung mau gunain hadiahnya dan bingung juga mau simpen dimana karena banyak banget. Dan juga doi gak mau dianggap pilih kasih karena cuma sempet pakai beberapa hadiah aja. Hmm, masuk akal juga sih. Kkkkk ~
1
Gimana nih pendapat kalian soal keputusannya tersebut?
Sumber: allkpop

Artikel by :
http://inikpop.com/fans-jangan-beri-hadiah-chen-exo-alasannya/

0 komentar: